Cara Pemasangan MPHP

Penggunaan MPHP ( Mulsa Plastik Hitam Perak ) dilakukan agar dapat meningkatkan hasil terutama pada saat musim kemarau, karena mulsa dapat mempertahankan struktur tanah tetap gembur, memelihara kelembaban dan suhu tanah, serta menekan pertumbuhan gulma.

Cara memasang MPHP :

1. Pemasangan MPHP dilakukan pada saat terik matahari agar memudahkan plastik mengembang dan mudah ditarik. Jangan memasang mulsa plastik pada saat cuaca mendung.

2. Tebarkan MPHP di atas bedengan, warna perak menghadap atas dan warna hitam menghadap ke tanah.

3. Siapkan bilah penjepit bambu yang dibentuk menyerupai huruf U.

4. Dua orang memegang kedua ujung MPHP di masing - masing ujung bedengan. Dua orang lainnya saling berhadapan di masing - masing sisi bedengan untuk memasang MPHP.

5. Tarik kuat - kuat MPHP ke arah bawah hingga terasa mengembang kuatkan / tancapkan bambu penjepit di masing - masing sisi bedengan. Pemasangan bertahap dan satu ujung bedengan hingga ujung berikutnya. Biarkan ± 3 ( tiga ) hari, baru kemudian dibuat lubang tanam sesuai dengan jarak tanam.

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama