Inilah Manfaat Yang Tersimpan Dari Buah Mangga

Buah Mangga
Mangga adalah salah satu buah bergizi tinggi yang nikmat disantap. Terdapat banyak jenis mangga dengan rasa, bentuk, warna, dan ukuran yang berbeda beda di berbagai belahan dunia. Mangga atau nama latinnya Mangifera indica ini dijuluki sebagai "Raja Buah" di banyak tempat. Julukan tersebut tak berlebihan, menginggat mangga tak hanya nikmat tapi juga memiliki sederet nutrisi yang baik bagi kesehatan. Berikut ini ada beberapa manfaat dari buah mangga.

Kandungan Nutrisi Buah Mangga

Dalam penyajian per 100 gram buah mangga yaitu:

  • 86,6 gram air,
  • 0,7 gram protein,
  • 0,5 gram lemak,
  • 12,3 gram karbohidrat,
  • 12 miligram vitamin C,
  • 35 persen vitamin A,
  • 20 persen folat, serta
  • 8 persen vitamin K dan kalium.

Buah mangga juga memiliki kandungan tembaga atau copper, kalsium, zat besi, dan antioksidan seperti zeaxanthin serta betakaroten.

Baca Juga:


Manfaat Mengonsumsi Buah Mangga

1. Meningkatkan daya tahan tubuh

Mangga adalah salah satu sumber nutrisi penambah kekebalan tubuh. 165 gram mangga menyediakan 10% dari kebutuhan vitamin A harian. Mangga juga mengandung vitamin C yang dapat membantu tubuh memproduksi lebih banyak sel darah putih yang melawan penyakit dan meningkatkan daya tahan tubuh.

2. Mencegah kanker

Buah mangga mengandung antioksidan unik yang tidak dapat ditemukan pada buah atau sayuran lain. Buah mangga kaya akan polifenol yang memiliki sifat antikanker. Polifenol juga bisa membantu untuk melindungi terhadap stres oksidatif yang terkait dengan berbagai jenis kanker.

3. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan serat, kalium dan vitamin yang terdapat pada buah mangga dapat membantu menjaga arteri tetap bekerja dan mengurangi risiko penyakit jantung. Buah mangga juga mengandung antioksidan yang disebut mangiferin yang dapat melindungi sel jantung dari peradangan.

4. Melancarkan pencernaan

Buah mangga mengandung enzim pencernaan yang disebut amilase. Enzim pencernaan memecah molekul makanan yang besar sehingga mudah diserap usus. Buah mangga juga mengandung banyak air dan serat makanan yang dapat mencegah masalah pencernaan seperti sembelit dan diare.

5. Menjaga kesehatan mata

Ada 2 nutrisi utama dalam buah mangga yaitu antioksidan lutein dan zeaxanthin. Nutrisi ini terakumulasi di retina mata atau bagian yang mengubah cahaya menjadi sinyal otak. Buah mangga merupakan salah satu sumber vitamin A yang baik. Kekurangan vitamin A dapat menyebabkan mata kering dan kebutaan di malam hari. Oleh sebab itu, mengonsumsi buah mangga dapat menjaga kesehatan mata.


Nah, itu tadi beberapa manfaat buah mangga. Kurang lebihnya mohon maaf, see you next di artikel berikutnya. Terima kasih.

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama