Proses perawatan tanaman perlu dilakukan secara rutin setiap hari apabila Anda menginginkan tanaman tumbuh sehat dan optimal. Tidak hanya rutin, Anda juga perlu merawat tanaman bawang daun dengan benar hingga masa panen tiba.
Rangkaian perawatan yang perlu Anda berikan untuk tanaman bawang daun yaitu penyiraman, penyiangan, pendangiran, pembumbunan, pemupukan, sampai penanganan hama dan penyakit.
Baca Juga:
- Inilah 5 Manfaat Jeruk Bali Untuk Kesehatan
- 7 Cara Menyuburkan Tanah di Rumah, Tips Penting untuk Anda yang Hobi Berkebun!
- Berikut Langkah Mudah Budidaya Blewah, Penasaran?
1. Penyiraman
Penyiraman tanaman dilakukan setiap hari, yakni pagi dan sore. Penyiraman pada pagi hari dilakukan sebelum pukul 10.00 dan sore hari sesudah pukul 16.00. Penyiraman dilakukan secara merata hingga tanah di sekitar tanaman cukup basah.
2. Penyiangan, Pendangiran, Dan Pembumbunan
Pekerjaan penyiangan, pendangiran, dan pembumbunan bisa dilakukan sekaligus dengan mencangkul bedengan. Sesudah dicangkul, rumput-rumput akan terangkat ke permukaan tanah sehingga mudah diambil.
Pencangkulan juga sekaligus dilakukan untuk mendangir tanah biar menjadi gembur dan merapikan bedengan yang tanahnya longsor serta menimbun bagian bawah batang biar perakaran tetap kuat.
3. Pemupukan
Pemupukan tanaman dilaksanakan 3 minggu sesudah tanam. Untuk luas lahan penanaman 100 m2, kadar pupuk urea yang diperlukan sebanyak 2 kg. Sesudah tanaman berumur 1,5 bulan, dilakukan pemupukan kedua dengan kadar urea 1 kg. Pemupukan di dalam larikan jarak sekitar 5 cm dari kiri dan kanan tanaman.
4. Penanganan Hama Dan Penyakit
Hama yang kerap menyerang tanaman bawang daun yaitu ulat tanah, ulat penggerek daun, dan penyakit busuk batang lunak. Serangan hama dapat diatasi dengan penyemprotan pestisida sesuai dengan kadar yang disarankan. Biasanya, insektisida diberikan sebanyak 2 ml per liter air untuk 160 tanaman. Sedangkan, untuk luasan 100 m2 dibutuhkan 20 ml insektisida.
Penyemprotan dilakukan ketika tanaman berumur 15 hari dan jika ada gejala serangan. Waktu penyemprotan, yakni pagi atau sore hari dengan menggunakan hand sprayer.
Untuk mencegah penyakit tanaman bawang daun, dilakukan pergiliran tanaman sehingga bisa memutus daur hidup penyakit. Pergiliran tanaman dilakukan dengan tanaman cabai, wortel, selada, dan tanaman sayuran daun lain sebagainya.
Posting Komentar